Sukses

Entertainment

Jelang Persalinan, Begini Perubahan Fisik Celine Evangelista

Fimela.com, Jakarta Dalam hitungan bulan, Celine Evangelista akan menjalani proses persalinan anak pertamanya dengan Stefan William. Menjelang bulan Oktober yang menjadi due date alias waktu perkiraan lahir, Celine sudah menyiapkan diri.

"Tanggalnya belum ketahuan. Kayaknya kalau nggak pertengahan, akhir (Oktober) ya. Paling lama 10 November. Tergantung nanti pengennya bayi kapan keluarnya," kata Celine di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, belum lama ini.

Banyak perubahan yang dirasakan oleh Celine Evangelista menjelang bulan kelahiran buah hatinya. Pemeran film Kutukan Suster Ngesot ini mengaku berat badannya naik sampai 25 kg pada kehamilan kali ini.

"Ini naik 25 kg, ini kan hamil ketiga. Kalau kata dokter kan hamil pertama lebih kecil dari yang kedua dan ketiga," ujarnya.

Selain postur tubuhnya yang lebih berisi, nafasnya pun sering kali tersengal karena adanya bayi dalam kandungannya. "Iya, ini ngomong engap nafasnya. Tidur aja engap. Semakin besar, ada bayi juga, bergerak-gerak," imbuh Celine.

Celine Evangelista. (Instagram/celineevangelista)

Kondisi bayi sendiri menurut Celine dalam keadaan baik. Selayaknya posisi normal bayi dalam usia menjelang 9 bulan, kepala bayi sudah berada di bawah. Ia pun berharap menuju proses persalinan tetap dalam kondisi baik.

"So far sih bayi dah di bawah kepalanya. Tinggal dimatengin aja menuju 9 bulan. Jadi so far baik aja. Agak sensitif aja sih ama makanan. Bayi sehat, udah mulai meningkat terus," tukas Celine Evangelista.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading