Fimela.com, Jakarta Film Gerbang Neraka mulai tayang hari ini, 20 September 2017. Film yang disutradari oleh Rizal Mantovani ini dibintangi oleh Reza Rahadian, Julie Estelle, dan Dwi Sasono.
BACA JUGA
Advertisement
Film yang dibintangi Reza Rahadian, Julie Estelle dan Dwi Sasono itu termasuk unik, diantaranya karena terinspirasi dari peninggalan sejarah yang benar-benar ada lalu dipadukan dengan unsur horor dan adventure. Rizal mengaku sangat antusias saat ditawarkan membuat film yang awalnya berjudul Firegate ini oleh sang produser Robert Ronny.
“Saya seneng banget karena katanya ini sesuatu yang baru, ini yang saya suka. Tapi film ini masih dalam ‘kotak mainan’ saya, dan temanya ini sesuatu yang menarik,” terang Rizal Mantovani saat bertandang ke kantor redaksi Bintang.com di Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu. Berikut 4 Alasan buat nonton film Gerbang Neraka dari Rizal Mantovani.
Apa yang sebenarnya terjadi dan tersimpan di dalam perut piramida tertua di dunia ini? Benarkah Piramid Gunung Padang merupakan penjara bagi Dajjal, raja iblis, yang akan muncul di akhir zaman? Temukan jawabannya di film Gerbang Neraka yang diklaim sebagai film horor Indonesia termahal.