Fimela.com, Jakarta Giring Nidji telah memutuskan untuk terjun ke dunia politik. Ia pun bergabung dengan salah satu partai baru yang dinilai bisa memenuhi hasrat berpolitiknya yang tengah menggebu.
"Alasannya ya sebetulnya dari dulu sudah ada interest di politik, cuma masih apatis. Kalau alasan terbesar adalah ingin menjadi bagian untuk membuat Indonesia menjadi negara yang lebih baik lagi," kata Giring usai mendeklarasikan bergabung dengan Parta Solidaritas Indonesia (PSI) di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (6/9/2017).
Advertisement
BACA JUGA
Salah satu alasan lainnya ingin masuk ke kancah politik di Indonesia, kata Giring, ia terinspirasi dari jejak politik Joko Widodo hingga kini menjadi Presiden Republik Indonesia yang terus mengobarkan semangat perubahan.
"Saya ingin membuat Indonesia menjadi negara yang terbaik buat keluarga saya. Yang jelas kalau misalnya dibilang momentumnya itu semenjak ketemu Jokowi sih," jelasnya.
"Semenjak pak Jokowi menunjukkan kalau kita bekerja untuk rakyat dengan jujur, benar, kerja keras pasti ada kok perubahan di negeri ini," sambungnya.
Beberapa alasan lainnya bagi Giring terjun ke politik memang banyak dilihatnya dari perubahan-perubahan yang begitu terasa semenjak Jokowi menjadi Presiden Republik Indonesia.
"Kita sudah lihat segitu banyak perubahan, dari pembangunan, fasilitas, sistem. Jadi menurut saya 'Pak Jokowi bisa euy'. Logikanya semua anak muda bisa. Saya berpikir kalau begitu saya juga bisa dong, dan anak muda juga bisa," tandas Giring Nidji.