Sukses

Entertainment

Warkop DKI Reborn Part 2 Pecahkan Rekor Lagi di Hari Kedua

Fimela.com, Jakarta Setelah penonton hari pertama meraih jumlah penonton lebih dari 300 ribu, di hari ke 2 jumlah penonton Warkop DKI Reborn Part 2 Warkop DKI Reborn Part 2 mencapai 530 ribu. Jadi total perolehan hari pertama dan kedua sebanyak 830 ribu. Ini adalah prestasi terbesar dalam sejarah perfilman Injdonesia.

Indro Warkop merasa bangga sekaligus terharu melihat antusias yang diberikan oleh pecinta film Indonesia kepada film Warkop DKI Reborn : Jangkrik Boss Part 2.

 

"Ini luar biasa ya, terlepas ini peraihan yang diperoleh oleh Warkop DKI Reborn, tapi ini merupakan sebuah kebanggan untuk film Indonesia. Lewat Warkop DKI Reborn Part 2 kita bisa melihat bahwa rakyat Indonesia masih cinta dengan karya anak bangsa," ujarnya saat dihubungi Sabtu (2/9/2017)

Namun, Indro Warkop juga tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada semua yang telah memberikan apresisi positif untuk Warkop DKI Reborn. Indro sadar tanpa penonton Warkop DKI Reborn takkan ada artinya.

 

A post shared by Falcon Pictures (@falconpictures_) on

"Saya akan selalu mengucapkan terimakasih kepada seluruh keluarga besar Warkop DKI dan Warkop DKI Reborn, para pecinta film Indonesia, dan pastinya rekan-rekan media. Karena kami tanpa kalian bukanlah siapa-siapa," tambah Indro.

Peraihan penonton Warkop DKI Reborn Part 2 ini mengalahkan perolehan Warkop DKI Reborn Part 1 yang memperoleh penonton sebanyak 400 ribu. Jadi buat teman-teman yang belum nonton jangan sampai ketinggalan ya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading