Fimela.com, Jakarta Jane Shalimar tak terlihat berada di sisi makam ketika jenazah ibundanya perlahan diturunkan ke liang lahat. Sampai proses pemakaman selesai pun, wajah Jane tak kunjung terlihat. Ternyata ada salah koordinasi antara ia dan keluarganya.
Jane akhirnya datang ke TPU Karet Bivak setelah jenazah dikebumikan dan beberapa keluarganya sudah meninggalkan area pemakaman. Dengan rona kecewa, Jane Shalimar sempat mengucap ungkapan kekecewaannya.
Advertisement
"Gak dikasih tahu pada kesini. Buat iniin bunga aja nggak ada satu pun yang nyiapin. Saya ini anaknya loh. Ini mama," ucap Jane Shalimar di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Jumat (25/8).
Jane menambahkan bahwa tak ada pemberitahuan bahwa setelah salat jenazah, mendiang ibunda langsung dibawa ke pemakaman. Ia yang menunggu di rumah pun tak mendapatkan pemberitahuan bahwa rombongan pengiring jenazah sudah berjalan.
BACA JUGA
"Pas aku inisiatif telpon, ternyata mereka udah di jalan. Yaudah akhirnya jadi terlambat. Memang sebagian kan ada yang bilang kalau perempuan nggak boleh ikut ke makam. Tapi saya bersikeras mau ikut," tutur Jane.
Perasaan kecewa pun menggelayuti Jane Shalimar karena tak bisa menyaksikan pengebumian jenazah ibundanya secara langsung. "Ya gimana. Kecewa aja. Bukan kecewa, ada perasaan bersalah aja karena nggak bisa nganterin mama," tukas Jane Shalimar.