Fimela.com, Jakarta Sebelum akhirnya menerima tawaran bermain dalam sebuah film, Julie Estelle harus melalui beberapa proses penyaringan. Ia selalu melihat bagaimana cerita yang ditawarkan dalam film tersebut.
Seperti itu pula ketika Julie menerima tawaran bermain dalam film berjudul Gerbang Neraka (Firegate). Ada yang unik menurutnya, karena genre yang diangkat dalam film ini belum pernah diangkat oleh sineas Indonesia.
Advertisement
BACA JUGA
"Dari segi cerita juga kenapa aku mau ngambil film ini karena menurut aku skenario ini ditulis dengan sangat baik juga," kata Julie Estelle di XXI Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (21/8). Selain cerita, deretan pemain yang ikut dalam sebuah film menjadi pertimbangannya juga. Seperti dalam film Gerbang Neraka (Firegate), dimana Julie harus beradu akting dengan Reza Rahadian dan Dwi Sasono.
Termasuk sutradara juga termasuk dalam pertimbangannya. "Pada saat ditawari suatu proyek, selain membaca skenario pasti kita akan melihat siapa bermain dengan siapa, sutradaranya siapa," ujarnya. "Dan pemain-pemainnya juga sangat profesional dan sangat baik. Aku sendiri belum nonton filmnya, tapi aku berharap ini jadi suatu film yang dikemas dengan baik," lanjutnya yang mengaku senang bisa diarahkan oleh Rizal Mantovani dalam film Gerbang Neraka.
Namun, meski memiliki kriteria-kriteria khusus, Julie Estelle tak menutup kemungkinan untuk bermain dengan sineas dan pemain baru. Asal karakter yang diperankan cocok, ia akan siap mengeksplor kemampuan diri.
"Aku selalu senang untuk bisa mengeksplor dan bekerja sama dengan teman-teman aktor yang lain dan belum pernah sebelumnya, atau dengan sutradara," tandas Julie Estelle.