Fimela.com, Jakarta Setiap orang memiliki pandangannya sendiri terkait makna sebuah kemerdekaan. Masih dalam suasana perayaan 72 tahun kemerdekaan Indonesia, aktris Risty Tagor juga memiliki pandangan tersendiri mengenai makna kemerdekaan.
Tidak berbicara makna kemerdekaan dalam arti luas, Risty malah menekankan arti kemerdekaan bagi seorang wanita di era modern seperti saat ini. Menurutnya, wanita merdeka adalah wanita yang tidak terlalu menggantungkan hidupnya pada orang lain dan bisa berdiri di atas kakinya sendiri.
Advertisement
BACA JUGA
"Wanita merdeka adalah wanita yang bisa berdiri dengan kakinya sendiri, wanita yang bisa melakukan apa yang dia inginkan, menjalankan hidupnya sesuai dengan syariat islam dan apa adanya," ucap Risty Tagor di acara Talkshow & Bazaar Wanita Merdeka yang digagas Araza Production di Smesco, Jakarta Selatan, Selasa (22/8/2017).
Kemerdekaan bagi wanita versi Risty Tagor pun semakin terbukti dengan keberhasilannya menghidupi dua anaknya, Arsen Rafa Balweel dan Arkana Rafif Bisyari dengan tetap menjalani syariat islam. Hal tersebut diharapkannya bisa menjadi inspirasi bagi wanita lain untuk bisa hidup mandiri.
"Karena memang setelah 3 tahun ini udah jadi pilihan untuk hijrah dan tidak lagi di dunia entertainment, karena kalau misal syuting sama bukan muhrim udah nggak nyaman," tambahnya.
Meski sudah tak aktif lagi di industri hiburan tanah air guna menjalankan syariat islam, nyatanya tak membuat mantan istri Stuart Collins itu merasa kekurangan. Terbukti, meski tak lagi syuting, Risty Tagor masih bisa menghidupi anak-anaknya lewat bisnis yang kini sedang ia jalani.
"Alhamdulillah sih (bisnis) menutupi segala macam," tandas Risty Tagor.