Fimela.com, Jakarta Perlahan tiga orang berpakaian putih dengan peralatan selam berjalan menghampiri tiang bendera. Mereka adalah pasukan pengibar bendera (Paskibra) di aquarium Seaworld dengan kedalaman 6,5 meter.Di antara Paskibra tersebut adalah si cantik Aurelie Moeremans.
Aurelie dengan khidmat menjadi pemegang baki bendera. Lalu, dua pria yang mendampinginya pun langsung mengambil dan mengibarkan bendera merah putih diiringi lagu kebangsaan, Indonesia Raya.
Advertisement
BACA JUGA
Sebelum menyelam, Aurelie memang terlihat antusias. Apalagi ini merupakan pengalaman pertamanya menjadi pasukan pengibar bendara. Ditambah lagi, pengibaran bendera dilakukan tak seperti biasanya.
"Ini aku akan mengibarkan bendera under water. Sebenarnya untuk ngibarin bendera aku enggak pernah, ini pertama kali aku ngibarin bendera," kata Aurelie Moeremans di Seaworld Ancol, Jakarta Utara, Kamis (17/8).
Beberapa sesi latihan diakui telah dilakukan. "Aku didampingin oleh penyelam profesional, persiapannya aku lebih ke pernafasan, lepas ininya gimana (yang dimulut), lepas kacamatanya gimana, itu dibanyakin," imbuhnya..
Aurelie terlihat begitu santai dengan kerumunan ikan di sekitarnya. Padahal, sebelumnya ia mengaku takut dengan ikan-ikan yang tak sedikit berukuran besar seperti ikan pari, kakap, kuwe, dan kerapu dalam berbagai jenisnya.
"Aku sebenarnya takut sama ikan-ikan, tapi pas udah nyelam dibawah ternyata enggak apa-apa, tenang aja dibawah," tukas Aurelie Moeremans yang selanjutnya membentangkan kain bertuliskan Dirgahayu Republik Indonesia.