Sukses

Entertainment

Cantik dan Kaya, Artis Hollywood Mengaku Pernah Patah Hati

Fimela.com, Jakarta Popularitas dan kekayaan merupakan dua hal yang diinginkan oleh sebagian besar orang. Oleh karena itu banyak orang yang ingin menjadi artis Hollywood.

Walaupun mendapat keuntungan tapi menjadi seorang artis Hollywood juga punya kekurangan tersendiri. Salah satunya adalah kehidupan pribadi mereka menjadi konsumsi publik.

Apalagi jika membahas tentang masalah pribadi seperti jalinan asmara. Jadi saat seorang artis Hollywood berpacaran, tunangan, menikah, dan putus selalu menjadi buah bibir publik.

Artis Hollywood tetaplah manusia biasa. Walaupun sudah terkenal dan kaya namun mereka pernah merasakan emosi termasuk patah hati lantaran jalinan asmaranya kandas di tengah jalan.

Lantas siapa saja artis Hollywood yang pernah patah hati? Berikut Bintang.com merangkumkan khusus untuk Anda.

Jennifer Lopez

Jennifer Lopez. (AFP/DIA DIPASUPIL/GETTY IMAGES NORTH AMERICA)

Jennifer Lopez dikenal sebagai artis yang mampu menaklukan hati beberapa pria. Ia mempunyai wajah yang cantik dan ditunjang dengan bentuk badan yang seksi.

Sayangnya, kehidupan cinta Jennifer Lopez tidak selancar kariernya di dunia musik. Ia pernah merasakan sakit hati pada Ben Affleck. Pemain Dare Devil itu tampaknya penah menempati posisi tersendiri hati J-Lo.

"Itu merupakan sakit hati dan paling parah yang pernah aku alam. Aku pun harus terus melanjutkan hidup dan perjalanan cintaku," ujarnya.

Lady Gaga

Lady Gaga. (AFP/CHRISTOPHER POLK / GETTY IMAGES NORTH AMERICA)

Kemesraan Lady Gaga dan Taylor Kinney sempat membuat banyak orang jadi iri. Setiap kali menghadiri sebuah acara, Taylor selalu memegang erat Lady Gaga. Namun tiba-tiba publik dikejutkan dengan kabar putusnya Lady Gaga dan Taylor pada tahun 2016 silam.

Sebuah sumber menyebutkan ketika mereka bertunangan, mereka ingin membangun sebuah keluarga yang jauh dari sorotan publik. Namun semua berubah saat Lady Gaga terjun ke dunia akting.

Lady Gaga merasa Taylor Kinney iri dengan popularitas yang diraihnya. Bahkan Lady Gaga beranggapan jika ia sudah lebih banyak mengeluarkan uang daripada sang kekasih.

Katy Perry

Katy Perry. (AFP/VALERIE MACON)

Usia pernikahan yang singkat dengan Russell Brand membuat Katy Perry dilanda mimpi buruk. Ia mengungkapkan dirinya masih sakit hati dengan mantan suaminya itu. Seperti diketahui, Katy Perry menikah dengan Russell Brand pada 2010.

Akan tetapi pada 2012, mereka memutuskan untuk bercerai. Menurut Katy Perry, Russell Brand meminta bercerai melalui pesan singkat. "Ia tak pernah berbicara atau menghubungiku sejak meminta cerai melalui pesan singkat," ujarnya seperti yang dilansir dari Huffington Post.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading