Sukses

Entertainment

Episode Pertama Hot and Sweet Tayang di Vidio.com Hari Ini

Fimela.com, Jakarta Web series berjudul Hot and Sweet mulai tayang hari ini, Selasa (15/8/2017) di vidio.com. Hot and Sweet hadir secara resmi di Indonesia dengan durasi kurang lebih 20 menit per episodenya dan dapat dinikmati secara gratis tanpa harus berlangganan (no subscription). Hot and Sweet diunggah sebanyak dua episode setiap minggunya (Selasa dan Kamis).

Serial ini dibintangi oleh Choi Min Hwan dan Yuna. Dalam episode pembuka, karakter Minjoon diperkenalkan secara detail. Beberapa sisi karakter Minjoon dan truk makannya ditunjukkan. Minjoon mengendarai food truck di provinsi Gangwon.

Dia menjual burger yang dimasaknya sendiri. Saat ada pengunjung dua anak sekolah, dia diberitahu ada yang menggambari sisi belakang truknya. Pertemuannya dengan Junyoung yang ketahuan menggambari food truck miliknya membuat hatinya bergetar.

Berawal dari pertemuan tidak sengaja, kisah cinta Min Joon dan Joon Young yang berlatar di Pantai Gangwon menjadi semakin rumit dengan kehadiran mantan kekasih Min Joon, seorang chef terkenal.

[Bintang] Hot and Sweet

Menambah koleksi tayangan dari konten Korea, Vidio.com akan menayangkan web series Hot and Sweet. Dengan adanya Hot dan Sweet di Vidio.com, penggemar K-Drama Lover Indonesia dapat dengan mudah mengakses dan menikmati serial-serial drama korea. Kedepannya, Vidio.com akan terus menambah lebih banyak lagi konten korea yang baru dan fresh.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading