Fimela.com, Jakarta Setelah menjelaskan soal hubungan dirinya dengan sang ayah, Harjono Sigit, Maia Estianty kembali melanjutkan cerita soal keluarganya. Kali ini, Maia menyebut neneknya adalah istri Presiden RI yang pertama, Soekarno. Maia mengungapkan itu melalui akun Instagram pribadinya.
"My grandmother, Oetari Tjokroaminoto was the first wife of the first president of Indonesia, Soekarno...Nenek saya ini, Oetari Tjokroaminoto adalah istri pertama Presiden Ri yang pertama, Soekarno," ungkap Maia sebagai keterangan foto, Rabu (9/8/2017).
Advertisement
BACA JUGA
Dalam foto yang diunggahnya itu, Maia foto dengan latarbelakang sang nenek. Maia sendiri sempat mengungkapkan jika ayahnya, Harjono Sigit, yang merupakan adalah anak dari Siti Oetari. Siti Oetari sendiri merupakan salah seorang putri dari pahlawan nasional Tjokroaminoto.
Hal itu juga yang membuat Maia ikut dalam penggarapan film biopik Guru Bangsa: Tjokroaminoto arahan Garin Nugroho, beberapa waktu lalu. Postingan tersebut membuat netizen kagum dengan Maia.
"wajar donk dipanggil nyonya wong keturunan ningrat bunda @maiaestiantyreal 😘😘😘😘kagum banget," komentar akun @meysa_hana. "Hebat memang keturunan ningrat dari dulu bunda wajar dapat yang terbaik," timpal akun @lusianamitharusady dalam kolom komentar akun Instagram Maia Estianty.