Fimela.com, Jakarta Gita Savitri, sosok YouTuber merayakan ulang tahunnya yang ke-25 dengan kegiatan sosial. Sebagai ungkapan rasa syukurnya, perempuan yang berulang tahun setiap tanggal 27 Juli ini membuat sebuah kampanye donasi untuk dua anak calon guru binaan Hoshozora Foundation, bernama Adit dan Herni.
Herni bersekolah di salah satu SD di Kulon Progo. Selain pandai, Herni juga memiliki banyak prestasi di luar sekolah, salah satunya adalah juara baca Alquran UPTD dan menggambar. Sejak kecil Herni terpisah dari kedua orangtuanya yang merantau ke Jakarta. Ayahnya bekerja dan hanya menerima gaji setara UMR.
Advertisement
BACA JUGA
Sebagian dari penghasilan ayahnya dikirim untuk membiayai pendidikan Herni dan kedua adiknya. Namun terkadang untuk biaya tersebut masih kurang.
Sementara itu anak lainnya, Adit duduk di bangku kelas 8 SMP di Pajangan, Bantul. Lantaran memiliki prestasi di sekolah, Adut pernah diminta untuk mewakili sekolahnya mengikuti ajang cerdas cermat. Namun lantaran takut, ia pun urung mengikuti lomba tersebut.
Orangtua Adit mencari nafkah dengan berjualan nasi goreng setiap sore di sebuah warung kecil di daerah Pajangan. Penghasilan orangtuanya terbilang pas-pasan. Jika sakit, tentu saja orangtuanya tidak bisa berjualan yang berimbas pada tiada penghasilan di hari itu.
Kedua anak berprestasi itu memiliki cita-cita yang mulia, menjadi guru. Adit ingin menjadi guru Bahasa Indonesia sementara Herni ingin menjadi Guru lantaran ingin menyebarkan ilmu yang bermanfaat.
Gita Savitri berharap masyarakat bisa membantu biaya sekolah mereka hingga bisa mewujudkan cita-cita. Melalui situs kitabisa.com, Gita menggugah masyarakat yang terketuk hatinya untuk memberikan donasi bagi Adit dan Herni.
"Hasil donasi nantinya akan disalurkan melalui Hoshizora Foundation untuk mendampingi dan memenuhi kebutuhan pendidikan Adit dan Herni," tulis Gita Savitri dalam keterangannya di situs Kitabisa.com. Ingin Mulai donasi, klik di sini.