Sukses

Entertainment

Video, Bintang Movie Review: A: Aku, Benci dan Cinta

Fimela.com, Jakarta Film A: Aku, Benci dan Cinta siap tayang 16 Agustus 2017. Film ini bisa menjadi pilihan untuk remaja yang baru merasakan cinta dan indahnya persahabata. Sebagai pemeran Anggia, Indah Pematasari memberikan pemaparan tentang film tersebut.

Kisah film ini tentang Anggia (Indah Permatasari), makhluk yang paling menyebalkan di sekolah adalah Alvro (Jefri Nichol). Cowok rese tersebut jadi Ketua OSIS, sedangkan Anggia jadi wakilnya. Mereka tidak pernah akur dalam rapat.

Ketika Anggia tidak setuju diadakan Prom, Alvaro malah mengejek bahwa Anggia takut karena tidak akan dapat pasangan. Hal ini membuat Anggia kesal. Untung, muncul Alex (Brandon Salim), sahabat kakak Anggia yang penuh perhatian dan pengertian. Super Ideal bagi Anggia.

Namun entah mengapa, nasib terus menyatukan Anggia dan Alvaro. Alvaro diharuskan menjadi tutor musik bagi Anggia saat jam sekolah selesai. Dua jam yang menyiksa bagi Anggia, berhadapan dengan cowok menyebalkan seperti Alvaro.

Namun, hari demi hari, membuat Anggia mengenal Alvaro lebih dekat. Dibalik kesinisannya, tersembunyi perhatiannya yang unik. Dibalik keflamboyannya, tersimpan rasa sepi yang mendalam. Kekaguman dan rasa suka pun muncul.

[Bintang] Fashion Spread 13
Namun tidak mudah bagi keduanya untuk mengakui perasaan tersebut. Masih ada Alex dalam kehidupan Anggia. Sedangkan Alvaro masih memiliki Athala(Amanda Rawles), gadis yang masih terbaring koma. Setiap saat, ketika Athala sadar dari komanya, Anggia harus bersiap melepas Alvaro, yang akan kembali pada Athala.

"Film A: Aku, Benci dan Cinta ini pas banget untuk remaja ya karena nggak cuma ngomongin cinta tapi juga persahabatan. Masa remaja di sekolah selalu seru. Selain itu untuk orang dewasa yang ingin nostalgia masa muda juga bisa nonton film ini," ujar Indah Permatasari.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading