Fimela.com, Jakarta Belum lama ini, media sosial dibuat heboh dengan adanya video singkat tentang seorang pria berambut gondrong dan gimbal dengan celana jeans, kaos oblong, menjadi imam salat. Dalam video tersebut, dengan penampilan 'slengean' sang pria melantunkan surat al-fatihah disambung dengan surat al-Jumu'ah.
Video tersebut ramai diperbincangkan lantaran penampilan sang imam yang sangat kontras dengan suaranya yang syahdu. Video berdurasi 2 menit 30 detik tersebut dibagikan pertama kali oleh akun facebook Iqchalcedony Oby pada hari Jumat (28/7/ 2017).
Advertisement
BACA JUGA
"Subhanallah...Sahabatku ini Cupink Topan Qiraah nya luara biasa. Beliau menjadi imam di Hotel Bidakara. Gubernur Maluku Utara sampai terkesima. Mendengarkan suaranya". tulisnya sebagai keterangan video.
Suara Cupink Topan yang merdu saat melantunkan ayat suci alquran tersebut membuat takjub warganet. Video yang diunggah akun Iqchalcedony Oby, itu pun menjadi viral dan sudah diputar lebih dari 4 juta kali, serta dibagikan sekitar 89 ribu pengguna facebook. “Masyallah,” tulis Azahra Afifah Saufa.
“Maka kita jangan menilai orang dari cara penampilanya saja..tu ternyata si rambul gimbal ternyata ahli ibadah dan suara baca ayat alqur'an begitu merdunya...termasuk saya terkesima,” tulis Ali Yusman.
"Jangan menilai buku hanya dari sampulnya. Jangan menilai orang hanya dari penampilannya. Jangan menyimpulkan sesuatu hanya dari kulitnya," tambah yang lainnya.
Advertisement
Cupink Topan Menanggapi Video Viral Dirinya
Ditelusuri, Cupink Topan, memiliki nama asli Sofyan Alop. Ia berasal Tidore Maluku Utara. Dilihat dari akun instagram miliknya, Cupink Topan sangat gemar berolah raga. Olah raga favoritnya, sepeda dan sepak bola.
Ia juga kerap foto bersama artis. Rupanya, Cupink Topan adalah salah seorang aktor laga. Dia pernah bermain dalam film The Reid Redemption (2011).
Menanggapi banyaknya masyarakat yang kagum dengan suaranya, Cupink Topan, menyampaikan ucapan terimakasih atas pujian warganet lewat instagram miliknya. Ia menjelaskan, suara merdu yang dimilikinya merupakan anugerah.
Subhanallah,Walhamdulillah. ALLAHUAKBAR. Terimakasih untuk semua pengagum, fans, teman-teman baru, kawan, sahabat, family's.. Terimakasih sedalam-dalamnya yang terhingga telah membagikan vidioe ini... Ini bagian kecil dari dari KeleBihan yg ALLAH anugrahkan kepada saya," tulisnya sehari lalu dengan menyertakan video dirinya yang sedang menjadi imam salat.
"Gak bisa di bayangkan.😇🙏🙏 Terimakasih pula Doa dukungan, serta saran yg penuh dgn inspiratif. Saya tdk ada apa apa nya, ini semua Keberkahan dari ALLAH unk saya," imbuh Cupink Topan alias Sofyan Alop.