Fimela.com, Jakarta Setiap penyanyi tentu memiliki perjalanan karier yang berbeda-beda, tidak terkecuali dengan Yuka Tamada. Sempat menjadikan musik sebagai pelarian, Yuka berkisah tentang makna musik di matanya.
"Musik itu buat aku awalnya pelarian soalnya aku dulu sempat memang pengen bermusik aja cuman paksaan dari orangtua aku ke jalur yang lain jadinya aku merasa musik sekedar hobi," ungkap Yuka Tamada kepada Bintang.com, beberapa waktu lalu.
Advertisement
BACA JUGA
Pelantun Senja yang Baru inni bersyukur karena ia mendapatkan jalan untuk bermusik. Yuka pun mendapatkan restu dari kedua orangtuanya untuk menekuni musik sebagai hal yang dicintai.
"Tapi lama kelamaan, Puji Tuhan banget, Tuhan buka jalan buat aku lewat ajang itu betul-betul memutarbalikkan pendapat bapak, ibu juga soal karier bermusik kayak gimana," tambahnya.
Yuka menyebut kini musik telah menjadi hidup baginya. Mulai dari mencari kesenangan, kesedihan, hingga mencari nafkah. Musik kini mencakup segalanya untuk Yuka.
"Musik akhirnya sekarang jadi hidup. Cari makan dari musik, cari kesenangan di musik, kalau pengen sedih di musik juga. Jadi musik sudah mencakup semuanya di kehidupan aku," kata Yuka Tamada.