Sukses

Entertainment

Perkawinan Seumur Jagung Selebriti, Yama Carlos dan Lucky Hakim

Fimela.com, Jakarta Belum lama ini, publik dibuat terkejut dengan kabar Lucky Hakim yang menggugat cerai istrinya, padahal mereka baru enam bulan menikah. Tampaknya, pernikahan singkat atau seumur jagung bukan hanya bakal terjadi dengan Lucky Hakim. Rumah tangga Yama Carlos yang dibina dengan Arfita Dwi Putri, pun bakal bernasib sama. 

Rumah tangga Yama dan Arfita dikabarkan tengah dilanda prahara. Mereka yang baru saja dikaruniai bayi laki-laki dan diberi nama Marco Armanda Blessio Carlos pada April 2017 lalu, dikabarkan akan mengakhiri pernikahan mereka. 

Arfita Dwi Putri diketahui sedang mengurus gugatan perceraian ke pengadilan negeri (PN). Hanya saja, gugatan tersebut belum terdaftar di Pengadilan.

Gosip berhembus, retaknya rumah tangga Yama Carlos dan Arfita Dwi Putri, ditengarai lantaran perbedaan agama diantara keduanya.

Yama Carlos dan sang istri, Arfita Dwi Putri. (Instagram/arfitadwip)

Jika pengadilan mengabulkan permohonan cerai Lucky Hakim dan istri Yama Carlos, Arfita Dwi Putri, maka Lucky Hakim dan Yama Carlos dipastikan bakal  menambah daftar nama selebritis yang mengalami pernikahan seumur jagung.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading