Fimela.com, Jakarta Perjalanan panjang telah GIGI lalui hingga kini genap berusia 23 tahun. Mereka pun memaknai hari jadi ini dengan bersyukur dan mengenang memori-memori yang terjadi ketika bersama-sama berjuang di musik.
"Alhamdulillah bisa berjalan sampai 23 tahun, nggak nyangka. Kadang-kadang lucu kalau kita flashback ke peristiwa-peristiwa zaman 23 tahun lalu yang ribut sama Thomas, ribut sama Baron, ribut sama Onald, Budi masuk, Opet masuk, Hendy dulu ngedatengin GIGI formasi pertama, dia ngefans sama Onald, terus tiba-tiba dia jadi pemain drumnya GIGI," ungkap Armand Maulana, vokalis GIGI kepada Bintang.com, beberapa waktu lalu.
Advertisement
BACA JUGA
Momen penuh warna telah mengiringi karier bermusik band pelantun Janji ini. Maka dari itu, mereka akan terus mempertahankan keutuhan dan tentunya dengan terus berkarya.
"Lucu, keren, seru, sedih kadang-kadang, kalau bisa peristiwa itu digabungkan terus kita sekarang melepasnya maknanya bego banget. Ini harus dipertahankan dan terus berkarya," tambahnya.
Selain itu, GIGI memiliki satu kiat dalam menjaga kekompakan yakni totalitas. Apalagi, mereka berangkat dari posisi sebagai musisi profesional yang gigih bermusik.
"Total aja sih, basic banget sebenarnya, total dalam semua pekerjaan harus. Kami di sini seperti dari awal memang ketemu aja dalam posisi profesional sebagai musisi, bukan waktu SMA atau nyoba-nyoba," kata Dewa Budjana, gitaris GIGI.