Sukses

Entertainment

Pujian Netizen Buat Film Lebaran 2017, Surat Kecil untuk Tuhan

Fimela.com, Jakarta Film Surat Kecil untuk Tuhan (SKUT) termasuk salah satu film menyambut liburan Lebaran 2017 yang sudah tayang sejak 25 Juni 2017. SKUT mendapatkan respon positif dari pecinta film Indonesia. Setelah BJ Habibie, Iqbaal CJR, dan Raditya Dika, kini respon positif disampaikan oleh masyarakat umum melalui media sosial

Misalnya pemilik akun @teguhwinarno di Instagram. Ia menuliskan: “Film ini mengajarkan kita untuk untuk selalu bersyukur. Ga penting apa yang kamu punyai di hidup ini, tapi yang paling penting kita menghargai hidup kita dan orang lain. Yang selama ini punya jiwa-jiwa kaku, egois, kurang peka terhadap orang lain, cuek, kayaknya film ini direkomendasikan untuk kalian.

Sedangkan pemilik akun @franciscaputricahya berkomentar: "cinemax,dijamin nangis sampe endingnya." Begitupun dengan account ig @liztiaz_tya "Tisue mana tisue, aslinya dari awal sampe akhir nangis." Mendapatkan respon positif dari berbagai kalangan, salah satu pemain film SKUT Aura Kasih merasa senang.

"Apa yang kita harapkan sepertinya sudah tercapai. Saya berharap penonton terus bertambah, sehingga bisa lebih banyak lagi orang yang terinsparasi dari film ini," tutur Aura Kasih.  Sedangkan produser Falcon Pictures, Frederica merasa bahagia dengan banyaknya penonton yang memberikan respon positif, dan banyak yang mendapatkan hal positif setelah menonton film arahan Fajar Bustomi ini.

"Mudah-mudahan semakin banyak lagi penonton film Surat Kecil Untuk Tuhan yang mendapatkan hal positif dan jumlah penontonnya terus bertambah. Karena film ini sarat dengan pesan moral," ucapnya.

Selain Joe Taslim dan Bunga Citra Lestari, film Surat Kecil untuk Tuhan yang diangkat dari novel karya Agnes Davonar ini dibintangi oleh Aura Kasih, Lukman Sardi, Ben Joshua, Teuku Rifnu Wikana, Maudy Koesnaedi, dan sederat artik cilik yang berbakat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading