Sukses

Entertainment

Angelina Jolie dan Brad Pitt Batal Bercerai?

Fimela.com, Jakarta Perceraian Brad Pitt dan Angelina Jolie tampaknya mengalami tarik ulur. Belakangan ini muncul kabar jika proses perceraian pasangan ini ditangguhkan.

Seperti yang dilansir dari Ace Showbiz, Brad Pitt dan Angelina Jolie diam-diam sedang dalam tahap pembicaraan tentang hubungan mereka. Menurut seorang sumber, mereka membicarakan di mana keenam anaknya akan dibesarkan.

"Angelina benar-benar menderita karena berada di Los Angeles. Ia tak berpikir bahwa membesarkan anak di sana itu baik untuk anak-anak. Ia terlihat bangga karena mengekspos mereka pada budaya yang berbeda dan berkeliling dunia," ujar sumber tersebut.

Sumber lain menyebutkan hal yang berbeda, Brad Pitt ingin agar anak-anaknya tinggal di satu rumah daripada harus berkeliling dunia. Sementara Jolie lebih suka berkelana ke seluruh dunia sambil melihat bagaimana kehidupan bangsa lain.

Brad Pitt dan Angelina Jolie. (AFP/Bintang.com)

Sebelumnya diberitakan,di Hari Ayah, Brad Pitt mendapatkan kejutan dari anak-anaknya. Aktor berusia 53 tahun ini melewati momen Hari Ayah yang jatuh pada Minggu (18/6/2017) dengan bahagia. Seperti yang dilansir dari EOnline, keenam anaknya mengunjungi Brad Pitt di rumahnya.

Maddox, Pax, Zahara, Shiloh, Vivienne, dan Knox menghabiskan waktu selama beberapa jam di rumah Brad Pitt. Mereka terlihat pergi ke salah satu daerah di pinggiran kota. Akan tetapi tidak diketahui apa yang dilakukan oleh mereka. Yang pasti, kabar ini memperlihatkan adanya kemajuan dalam hubungan Brad Pitt dan Angelina Jolie.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading