Sukses

Entertainment

Diam-diam Song Joong Ki Liburan ke Bali

Fimela.com, Jakarta Penggemar drama Korea di Indonesia dihebohkan dengan video kehadiran Song Joong Ki di Bali. Pada video yang diunggah di Instagram tersebut, aktor kelahiran 19 September 1985 itu tampak mengenakan baju berwarna hitam, topi dan masker untuk menutupi wajahnya.

Kabarnya pemain drama Descendants of the Sun ini menghabiskan waktu selama tujuh hari di Pulau Dewata. Namun tidak tahu pasti apa yang dilakukan Song Joong Ki selama di Bali.

Akan tetapi beberapa sumber mengatakan jika Song Joong Ki ssedang berlibur di Bali. Namun akun yang mengunggah foto Song Joong Ki tampaknya ingin menjaga privasi sang idola.

Akun tersebut hanya mengunggah saat Song Joong Ki akan meninggalkan Indonesia pada 13 Juni 2017. Tak ayal postingan video tersebut mendapatkan berbagai komentar dari para netizen.

 

A post shared by Hallyu Bali 🌺 (@hallyubali) on

"Joongki oppa ke Bali. Omo baru tahu," ujar akun shofianti8. "Gue yang di Bali aja nggak tau," kata akun dyaharya. "Taunya udah pulang tapi senang banget akhirnya dia nginjakin kakinya ke Indonesia," sahut akun nizerhana.

Sebelumnya diberitakan jika film Battleship Island yang dibintangi Song Joong Ki berhasil terjual ke 113 negara. Seperti dilansir dari Korea Herald, kabar ini dikonfirmasi oleh pihak distributor yaitu CJ Entertainment, beberapa hari lalu. Battleship Island terjual ke negara-negara di Amerika Utara sampai Eropa dan tentunya Asia, seperti Jepang, Hongkong, Singapura dan Thailand.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

  • Song Joong Ki merupakan artis, model, dan pembawa acara asal Korea Selatan. Ia mulai populer sejak bermain di serial “Sungkyunkwan Scandal”
    Song Joong Ki merupakan artis, model, dan pembawa acara asal Korea Selatan. Ia mulai populer sejak bermain di serial “Sungkyunkwan Scandal”

    Song Joong Ki

  • Bali

What's On Fimela
Loading