Sukses

Entertainment

Tak Sekedar Khatam, Dewi Sandra Juga Pelajari Isi Al Quran

Fimela.com, Jakarta Dewi Sandra sengaja mengurangi aktifitasnya selama ramadan lantaran ingin fokus beribadah. Tak hanya berpuasa dan menjalankan kewajiban salat, satu hal lain yang kini tengah diperjuangkan istri Agus Rahman tersebut adalah targetnya mengkhatamkan Al Quran sampai ramadan selesai.

Sampai pertengahan ramadan ini, setidaknya wanita 37 tahun itu sudah melahap satu per tiga dari isi Al Quran. "No, belum (khatam). Aku sekarang alhamdulillah sudah di juz 10. Aku punya target untuk mengkhatamkan, perjuangannya luar biasa. Apalagi aku masih terbata-bata bacanya, belum fasih dan lancar. Jadi perjuangannya luar biasa," ungkapnya di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, Jumat (9/6/2017).

Guna memenuhi targetnya tersebut, Dewi pun memaksakan diri untuk setidaknya membaca empat halaman Al Quran setiap selesai menjalankan salat. Tak merasa terbebani dengan targetnya, mantan penyanyi hip hop tersebut lantas tertantang untuk menyelesaikan apa yang sedang ia jalani.

"Setiap salat ada 4 halaman, dan ada di hari-hari yang ngantuk banget, suratnya susah banget dan lama banget. Tapi yang dirasakan this is challange dan buat aku jadi semangat lagi untuk melancarkannya," paparnya.

"Ketika kita punya target dan disiplin, istilahnya istiqomah, kita harus memecut diri sendiri dan yang dirasakan itu puas aku udah sepertiga Al Quran. Tapi aku ngga bisa terlalu seneng karena masih ada 20 juz lagi, masih panjang," tutur Dewi melanjutkan.

Gaya hijab Dewi Sandra. (sumber foto: @dewisandra/instagram)

Yang spesial, tak sekedar membaca, Dewi Sandra pun berusaha untuk menghafal makna dari setiap ayat yang ia baca. Dari situ, wanita yang sudah mantap berhijab tersebut mengaku banyak mendapatkan pelajaran baru ketika membedah isi Al Quran.

"Saya baca arabnya dan artinya juga, jadi bacaannya double. Karena diharuskan seperti itu kan. Jadi lebih ngerti dan ada juga hal-hal yang aku nggak tau kaya sejarah penciptaan bumi dari awal sampai kiamat itu terbuka dan ini (Al Quran) memang surat cinta dari Allah untuk hamba-hambanya yang beriman. Artinya untuk orang-orang yang masih belum membuka artinya perjuangannya akan lebih besar," tandas Dewi Sandra.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading