Sukses

Entertainment

Dewi Sandra Bersyukur Punya Mertua yang Jago Masak

Fimela.com, Jakarta Dewi Sandra bersyukur menikah dengan Agus Rahman. Dibulan puasa seperti saat ini, menurut Dewi, suaminya tidak banyak menuntut untuk dimasakkan sajian spesial untuk menu sahur dan berbuka puasa.

"Alhamdulillah mas Agus cuma nuntut ada kurma, terutama untuk sahur dia minta ada kurma dan air putih, jadi makasih ya Allah dapat suami yang nggak cerewet. Dan keluarga nggak harus nuntut ada gorengan, ada takjil dan ada makanan yang bener-bener dicari-cari nggak ada," ucap Dewi Sandra di Bintaro, Tangerang Selatan, Jumat (9/6/2017).

Disamping itu, yang juga membuat wanita 37 tahun itu bersyukur adalah memiliki mertua yang pengertian dan jago meramu masakan. Hal tersebut membuatnya tak harus memasak untuk sajian sahur dan berbuka.

"Keluarga mas Agus, mertuaku Betawi, jadi bisa dibayangkan jengkol, pete, sayur asem, ikan jambal itu nikmat banget dan aku nggak perlu masak karena semua di situ," terangnya.

Berbagai upaya untuk mendapatkan momongan dilakukan oleh penyanyi dan pemeran Dewi Sandra. Istri Agus Rahman itu mengaku pasrah terkait tak kunjung juga buah hati dalam rumah tangganya. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Meski demikian, hal tersebut tidak membuat Dewi Sandra lupa tugasnya sebagai istri untuk melayani suaminya. Untuk menu-menu hidangan yang simpel, sebisa mungkin ia tetap menyiapkan sendiri untuk dihidangkan di depan suaminya.

"Es buah biasanya es timun suri, terus es kelapa, paling gitu, nggak yang ekstra-ekstra. (masak) Jengkol belum (bisa), pete yang mentah saja dikasih untuk suami. Kalau sayur asem yang bening sudah (bisa), yang sayur asam goreng belum," pungkas Dewi Sandra.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading