Sukses

Entertainment

Gosip Terkini: Nagita Slavina, Yana Zein, dan Aris Idol

Fimela.com, Jakarta Segala sesuatu tentang Nagita Slavina seolah menjadi topik yang memberikan pengaruh positif. Tidak heran jika istri Raffi Ahmad ini memiliki banyak penggemar yang tak berhenti membicarakannya. Namun sementara itu, topik tentang Yana Zein dan Aris Idol juga menjadi berita yang tak kalah hangat saat ini.

Sebagaimana kita tahu, baru-baru ini Nagita Slavina memulai usaha barunya di bidang makanan yang diberi nama Gigi Eat Cake. Tak hanya produknya saja yang menjadi pembahasan, namun karena ibu satu anak ini juga menggandeng Laudya Cynthia Bella, yang tak lain adalah mantan kekasih suaminya.

Kekompakan dengan Laudya terungkap saat Gigi mengunggah videp promosi produknya di akun Instagram. Sontak saja penampilan kedua wanita itu menuai berbagai komentar dari netizen. Gigi pun menuai pujian karena kebesaran hatinya menerima masa lalu suaminya.

Terlepas dari kedekatan Gigi dan Laudya, kematian Yana Zein juga masih menjadi perbincangan hangat hingga saat ini. Memang, tak hanya penyakitnya saja yang membuat banyak orang sedih menyaksikan kematiannya. Perdebatan soal agama dan nasib anak-anak yang ditinggalkan juga menjadi alasan kenapa topik tentang Yana Zein terus digali oleh publik.

Pemakaman Yana Zein (Deki Prayoga/bintang/bintang.com)

Ditambah lagi, beberapa waktu lalu sempat terdengar kabar bahwa pihak Swetlana Zein, ibu Yana, berencana memindahkan makam sang anak. Sang ayah, Nurzaman Zein, ternyata setuju namun dia mengajukan syarat bahwa pemindahan makam harus dilakukan minimal setahun setelahnya agar jenazah terlebih dulu hancur dan menyatu dengan tanah.

Aris Idol (Instagram/aris_mania08)

Beralih dari Nagita Slavina dan Yana Zein, hilangnya Aris Idol juga menciptakan kehebohan tersendiri. Sang istri yang panik pun melapor ke polisi setelah tiga hari sang penyanyi dinyatakan hilang. Akhirnya, Aris pun ditemukan dan memberikan klarifikasi lewat Instagram.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading