Sukses

Entertainment

Inul Daratista Berburu Pahala Saat Ramadan

Fimela.com, Jakarta Inul Daratista rupanya tidak ingin menyia-nyiakan saat Ramadan tiba. Ditengah kesibukan aktivitasnya, Inul berusaha berburu pahala di bulan suci ini. Selain terus melakukan ibadah, Inul Daratista juga rupanya ingin mengaji sampai khatam saat Ramadan.

"Selamat menjalankan ibadah puasa. Selamat berbuka dan tarawih. Mari puas-puasin ibadah berburu pahala di bulan suci. Semoga kita termasuk orang-orang terpilih kesayangan Allah," tulis Inul Daratista.

Inul sempat menjalani hari-hari pertama puasa di Korea Selatan. Di negeri gingseng itu, Inul tengah merintis bisnis barunya. Saat pulang, ia langsung disodorkan jadwal mengisi sebuah acara.

Begitu jadwalnya kosong, Inul rupanya tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan itu. Bahkan Inul Daratista menuliskan di akun instagramnya ingin mengaji sampai khatam Alquran.

Postingan Inul dengan mengenakan mukena tersebut langsung membuat netizen bereaksi. Banyak yang memuji kecantikan Inul, namun ada pula yang justru aneh melihat wajah Inul.

"Wajahnya kok malah jadi Aneh ya. Kaku seperti boneka kayu," tulis akun @srirenantimauliani.

"Bunda Inul, cantiknya luar biasa. Nggak pakai make up pun kelihatan cantik mempesona," tulis akun @fitricollection_04.

Inul Daratista. (Adrian Putra/Bintang.com)

Selain masih eksis di dunia hiburan, Inul Daratista saat ini juga dikenal sebagai seorang pengusaha. Bisnis rumah karaoke keluarga sukses di pasaran. Menyusul saat ini, Inul berbisnis kosmetik dan kuliner.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading