Sukses

Entertainment

Mengenal Roger Moore, Pemeran James Bond

Fimela.com, Jakarta Roger Moore aktor asal Inggris meninggal dunia akibat kanker di Swiss, Selasa (23/5/2017) waktu setempat. Ia menghembuskan napas terakhirnya dalam usia 89 tahun. Nama Moore sangat terkenal sebagai agen rahasia 007. Roger Moore lahir di Stockwell, London, Inggris, 14 Oktober 1927.

Ia merupakan anak tunggal dari George Moore. Ayahnya seorang polisi, sedangkan ibunya, Lilian Lily Pope, ibu rumah tangga. Ia sempat mengenyam pendidikan di Universitas Durham, tapi tak selesai.

Merujuk Wikipedia, dalam usia 18, Moore dipanggil National Service, ia sempat dipromosikan menjadi kapten. Ia menjadi komandan Royal Army Service Corps di daerah Jerman Barat. Namun, ia kemudian meninggalkan dunia kemiliteran dan terlempar ke dunia hiburan dan bergabung dengan The Royal Academy of Dramatic Art.

Pada 1964 More menikah dengan Doorn Van Steyn. Namun, ia kemudian bercerai pada 1963 dengan Doorn dan menikah dengan Dorothy Squires. Beberapa tahun kemudian, tepatnya pada 1969, Moore bercerai dengan Squires.

Roger Moore menjadi aktor paling lama yang memerankan karakter James Bond. Ia melakoni karakter idaman wanita tersebut dalam tujuh film antara tahun 1973 sampai 1985. Aktor asal Inggris ini telah berusia 88 tahun. (Bintang/EPA)

Selain itu, Moore juga sempat menikah dengan aktris Luisa Matttioli pada 1969. Dari pernikahan tersebut ia dikarunia tiga orang anak. Salah seorang anaknya, Deborah Moore pernah tampil dalam film Die Another Day. Lagi-agi Moore bercerai dengan Mattioli pada 1993. Ia menikah lagi dengan perempuan asal Denmark, Kristina Kiki Tholstrup.

Namun, kabar mengejutkan tiba-tiba datang. Roger Moore diberitakan meninggal dunia. Dunia kehilangan salah satu aktor legendaris.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading