Sukses

Entertainment

Wajah Memerah Makan Ayam Super Pedas, Celine Evangelista Dipuji

Fimela.com, Jakarta Belakangan, Celine Evangelista memang banyak menghabiskan waktunya di rumah, mengurus anak-anaknya. Namun, jika sedang senggang, ia kerap mendatangi lokasi syuting Stefan William. Sang suami, memang setiap hari berada di lokasi syuting Boy. Kabar yang santer terdengar, Celine sengaja membatasi aktivitasnya lantaran saat ini tengah berbadan dua.

Kabar tentang Celine yang tengah hamil beredar di dunia maya. Namun belum ada yang bisa memastikan, kebenaran tentang kehamilan celine tersebut. Dalam sebuah video terbaru yang diposting di akun instagram @celineevangelista, Celine memang tidak menunjukkan kondisi perutnya. Ia sedang duduk di samping sang suami. Keduanya tengah melahap ayam geprek, usaha kuliner yang dibangun Ruben Onsu.

 

Dalam video tersebut, Celine Evangelista tampak memakan paket ayam dengan tingkat kepedasan level 10, sementara Stefan, hanya memakan level 2. Dengan rasa pedas yang menyengat di level 10, Celine masih tampak lahap menikmati ayamnya.

"Pedesnya nampol nih, ayam geprek Bensu. Asli nagih banget makannya," tulis Celine dalam keterangan video unggahannya.

 

Pedeess nya Nampol nih Ayam Geprek Bensu @ruben_onsu 🤤🤤 assllliii Nagiihh bgt makan nyaa 🌶🌶 buruuaann ke @iamgeprekbensu

A post shared by Celine Evangelista (@celine_evangelista) on

Wajah Celine tampak memerah menahan pedas, namun tidak menutupi kecantikannya. Ia justru mendapatkan banyak pujian dari netizen yang menonton videonya tersebut.

"Moomy Celine, Meski kepedesan, mukanya tetap cantik," tulis akun @fafa19_arif.

Hal senada juga diungkapkan akun @lasi.wienfried.

"Walaupun maemnya blepotan, tapi tetap cantik Celine," tulisnya.

"Ya ampun, moomy Celine kok makin cantik sih," tulis akun @gumilarisma55.

Pasangan Stefan William dan Celine Evangelista. (Galih W Satria/Bintang.com)

Celine Evangelista juga tampak menggoda Stefan William yang hanya berani memakan ayam dengan tingkat kepedasan level 2.

"Dady nggak suka pedas soalnya. Jadi coba level dua," ujar Celine Evangelista.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading