Sukses

Entertainment

Tom Hiddleston Gagal Jadi James Bond Karena Taylor Swift

Fimela.com, Jakarta Nama Tom Hiddleston sempat disebut-sebut akan menggantikan Daniel Craig sebagai pemeran James Bond. Namun sang produser, Barbra Broccoli mengatakan kalau Tom terlalu kaku dan tidak cukup tangguh untuk memerankan agen mata-mata asal Inggris itu

Meski belum ada pengumuman resmi soal siapa pemeran James Bond terbaru, tapi Hiddleston dinilai sudah gagal mendapatkan peran tersebut. Karena itu, beredar kabar kalau aktor asal Inggris itu menyalahkan mantan pacarnya, Taylor Swift. Apa penyebabnya?

Seperti dilansir dari Gossip Cap, media gosip Amerika itu mengklaim Taylor Swift sebagai penyebab Tom Hiddleston kehilangan kesempatan menggantikan Daniel Craig dalam franchise film agen rahasia 007 tersebut. Pemeran Loki dalam film-film produksi Marvel ini diberitakan sempat dalam proses negosiasi untuk memerankan karakter James Bond.

Namun gara-gara kisah asmaranya dengan bintang pop Taylor Swift, ia urung mendapat peran tersebut. "Tom ingin menyalahkan (Taylor Swift) atas segalanya," ujar seorang sumber dari media tersebut. Bahkan, aktor berusia 36 tahun itu ditengarai menjadi benci kalau selalu dikaitkan dengan sang mantan kekasih.

Daniel Craig dikabarkan masih terikat untuk bermain sekali lagi di film James Bond. Penyataan Daniel Craig yang cukup mengejutkan mendapat respons dari pihak Sony Pictures. (AFP/Bintang.com)

Sampai saat ini Tom Hiddleston belum memberikan komentar. Namun sepertinya tuduhan tersebut tidak benar. Itu karena Tom sebelumnya pernah memuji Swift yang dipanggilnya ‘Tay Tay’ dalam majalah QG, walaupun keduanya sudah putus.

Sementara itu, Daniel Craig masih jadi pilihan utama produser James Bond. Mereka masih mencoba membujuk Craig untuk kembali bergabung. Namun kalau Daniel Craig akhirnya tetap menolak, mungkinkah Tom Hiddleston kembali dilirik?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading