Fimela.com, Jakarta Kanker payudara kembali memakan korban. Kali ini giliran artis cantik Renita Sukardi yang akhirnya menghembuskan napas terakhir akibat serangan ganas sel kanker. Dia meninggal dunia pada Senin (10/4/2017).
Sebagaimana selebriti lainnya, Renita juga dikenal cukup eksis di media sosial, termasuk Instagram. Saat dia dinyatakan berpulang, banyak orang yang berbondong-bondong mengunjungi akunnya, sekedar untuk mengenang senyumannya.
Advertisement
BACA JUGA
Sayangnya, sempat beberapa lama terbuka, mendadak akunnya terkunci. Publik yang bukan followernya jelas tak lagi bisa mengunjungi akun Instagram mendiang. Rupanya, pihak keluarga akhirnya memutuskan untuk membatasi akses publik pada postingan Renita.
Meski demikian, beberapa postingan sempat diambil dan dipublikasikan kembali di dunia maya. Beberapa postingan terakhir menjelang dia meninggal pun tetap menjadi sesuatu yang membuat trenyuh semua orang.
Renita Sukardi diketahui mengidap tumor jinak pada tahun 2014. Setelah diangkat, ternyata terungkap bahwa dia mengidap kanker stadium 2. Proses penyembuhan telah dilakukan dan Renita sempat dinyatakan sembuh.
Namun kondisi Renita Sukardi kemudian memburuk sejak tahun 2016. Karena kesibukan yang padat, dia melalaikan kesehatannya sendiri, sehingga sel kanker semakin ganas. Akhirnya, dia berpulang pada 10 April 2017.