Sukses

Entertainment

Bocoran Konser Afgan di Malaysia dan Singapura

Fimela.com, Jakarta Afgan sudah dalam proses akhir persiapan jelang konsernya di Malaysia dan Singapura. Dihelat pada 8 dan 9 April 2017, kira-kira apa saja yang akan terjadi dalam konser tersebut?

Sebelum berangkat ke dua negara itu, Afgan masih menyempatkan diri untuk berlatih vokal bersama band pengiringnya di studio milik Erwin Gutawa di kawasan Antasari, Jakarta Selatan, Rabu (5/4/2017). Dalam kesempatan ini, Afgan pun memberikan sedikit bocoran tentang konsep konsernya di Malaysia dan Singapura kali ini.

"Konser ini lebih modern, dan beberapa lagu saya ubah aransemennya sesuai dengan tren musik yang sekarang. Panggung juga cukup minimalis tapi dynamic dan permainan LED, lighting dan lain-lain," terang Afgan.

Menyiapkan 20 lagu untuk masing-masing konsernya itu, Afgan mengatakan jika setlist lagu-lagunya nanti merupakan kombinasi dari lagu lama miliknya serta beberapa lagu baru yang terdapat di album Sides.

"Sekitar 20 lagu dalam 2 jam konser. Saya selalu buat konser yang nggak fokus nampilin lagu baru aja, saya akan tetap nyanyikan lagu-lagu lama. Ibaratnya perjalanan karier saya tuangkan di konser nanti," tambahnya.

Disamping itu, dalam konsernya nanti, Afgan juga berkesempatan untuk berkolaborasi dengan sala satu musisi hip hop kenamaan asal Malaysia.

Afgan saat berlatih untuk konser di Malaysia dan Singapura. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Tak ayal, dengan segala persiapan dan konsep konser yang diusung, Afgan menilai jika konser yang berlangsung tanggal 8 dan 9 April 2017 nanti merupakan salah satu konser terbesar dalam karier bermusiknya.

"Bisa dibilang ini konser terbesar saya, ya saya excited. Setiap konser saya punya creative side buat saya tampilkan, dan perbedaan-perbedaan apa nanti di konser," pungkas Afgan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading