Sukses

Entertainment

Tantangan Yayan Ruhian Buat Vino Bastian Jadi Wiro Sableng 212

Fimela.com, Jakarta Sebagai anak kandung dari Bastian Tito si pembuat cerita Wiro Sableng Kapak Maut Naga Geni 212 yang menginspirasi film Wiro Sableng 212, Vino Bastian merasa punya tanggungjawab besar. Karena itu, Vino total berlatih dengan Yayan Ruhian.

Menurut Yayan, karakter yang sudah ada pada diri Wiro Sableng memang harus dipertahankan. Karenanya, Vino harus bisa menjadi sosok pendekar mumpuni dalam ilmu kanuragan, namun juga selalu tampil 'nyeleneh' dan jenaka.

"Saya rasa saya harus bisa menampilkan Wiro yang jenaka, seorang Wiro yang konyol, yang polos, tapi juga dia adalah seorang yang jago. Tapi saya rasa semua orang pasti tau kalau udah dengar Wiro dia pasti akan tahu Wiro itu seperti apa, karakternya silatnya seperti apa," ujar Yayan di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (21/3).

Bertindak sebagai koreografer, ternyata Yayan Ruhian sudah lama menyukai komik tersebut. Wiro Sableng 212 rencananya akan mulai diproduksi pertengahan tahun ini, dan mulai tayang pada 2018 mendatang. Yayan sempat mau mundur dari film ini karena terbentur kesibukan. Namun, jodoh tak kemana, karena suka dengan komiknya Yayan bisa menemukan jalan untuk tetap bergabung dalam film Wiro Sableng 212.

"Kita liat saja nanti (Vino Bastian gimana). Ya pastinya karakter Wiro Sableng 212 seperti apa, itu yang harus dipersiapkan. Insya Allah mudah-mudahan kita bisa tepat waktu, tahun ini kita mulai syuting," kata Yayan Ruhian.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading