Sukses

Entertainment

Yayan Ruhiyan Yakin Aktor Indonesia Bisa Bersaing di Hollywood

Fimela.com, Jakarta Beberapa nama aktor Indonesia pernah berkiprah di film produksi internasional, khususnya Hollywood. Christine Hakim, Joe Taslim, Iko Uwais, dan Yayan Ruhian telah membuktikannya. Christine Hakim yang menjadi bagian dalam film Eat, Pray and Love. Dalam film tersebut, Chistine beradu akting dengan Julia Roberts.

Lalu, Joe Taslim yang mampu mendapatkan scene yang lumayan banyak dalam franchise film Fast and Furious. Ia mampu mengimbangi kemampuan akting para pemain film tersebut seperti Vin Diesel, Gal Gadot, Paul Walker, dan lainnya.

Perkembangan industri perfilman di Indonesia demikian pesatnya. Tak hanya film-film berkualitas yang makin banyak diproduksi, namun semakin ke belakang banyak pula talenta-talenta seni peran yang mampu bicara di level dunia. Yayan yakin bahwa banyak aktor Indonesia lain yang berkualitas dan mampu bersaing di luar negeri.

"Para aktor-aktor Indonesia yang terlibat di film Hollywood itu bukan di-casting tapi ada yang diminta langsung," tutur Yayan Ruhiyan saat ditemui di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Yayan menyatakan bahwa kemampuan dan kualitas akting yang dimiliki oleh pemeran Indonesia tak kalah dengan aktor-aktor yang dimiliki oleh Hollywood. Karena, tanpa casting pun mereka bisa menarik perhatian sineas asing.

"Itu adalah sebuah bukti bahwa aktor-aktor kita punya kemampuan yang tidak jauh (dengan mereka)," tutur Yayan.

Yayan berharap selalu ada dukungan dari pihak-pihak lain kepada film-film di Indonesia dan juga para aktornya. "Mudah-mudahan dapat support dari kalangan-kalangan di luar perfilman yang bisa memajukan dunia perfilman," tandas Yayan Ruhian.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading