Sukses

Entertainment

Daftar Nominasi IBOMA 2017 Kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik

Fimela.com, Jakarta Pemeran utama wanita menjadi daya tarik kuat dalam sebuath film. Bukan cuma akting yang menyakinkan, kecantikan pemain utama wanita membuat penonton penasaran. Karena itu IBOMA 2017 menempatkan pemeran utama wanita sebagai salah satu kategori.

Berikut nominasi pemeran utama wanita IBOMA 2017:
1. Hannah Al Rashid Warkop DKI Reborn: Jangkrik Bos

2. Dian Sastrowardoyo (Ada Apa Dengan Cinta 2)

3. Bunga Citra Lestari (My Stuypid Boss)

4. Gisella Anastasia (Cek Toko Sebelah)

5. Prilly Latuconsina (Hangout)

6. Chelsea Islan (Rudy Habibie)

7. Acha Septriasa (Koala Kumal)

8. Prisia Nasution (Comic 8 Casino King Part 2)

9. Michelle Ziudith (I Love You From 38.000 Feet)

10. Michelle Ziudith (London Love Story)

Hannah Al Rashid menjadi salah satu bidadari Warkop DKI Reborn. Disamping peran Dono, Kasino, Indro pemeran bidadari selalu dinanti penggemar Warkop DKI. Peran lain yang sangat dikenang oleh penonton film Indonesia adalah peran Cinta di film Ada Apa dengan Cinta. Diperankan oleh Dian Sastrowardoyo, Cinta kembali menyapa penggemarnya di film AADC 2.

Kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik (DI: Muhammad Iqbal Nurfajri/bintang.com)

Debut di film Cek Toko Sebelah, Gisella Anastasia makin mantap berakting. Kesuksesan film Respon positif yang diraih Cek Toko Sebelah, membuat Gisella Anastasia makin percaya diri berakting. Bahkan Gisel rela ngamen di metro mini ketika Cek Toko Sebelah meraih 2 juta penonton.

Siapakah pemenang IBOMA 2017 kategori pemeran utama wanita terbaik? Temukan jawabannya di Malam puncak IBOMA 2017 akan disiarkan langsung oleh SCTV, Rabu 29 Maret 2017. Acara ini turut dimeriahkan Ernest Prakasa, Gading Marten dan Andhika Pratama sebagai host. Dan diramaikan oleh Kotak, Melly Goeslaw, Rossa, Sheryl Sheinafia, Afgan dan masih banyak lainnya.

Penasaran dengan kategori IBOMA 2017 yang lain? Berikutnya, Bintang.com akan mengumumkan Daftar Nominasi IBOMA 2017 Kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik. 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading