Sukses

Entertainment

Keanu Reeves Ternyata Inginkan Peran di Film Passengers

Fimela.com, Jakarta Passangers merupakan sebuah film science-fiction yang dibintangi oleh Chris Pratt dan Jennifer Lawrence. Namun, siapa sangka Keanu Reeves ingin sekali berperan dalam film dengan latar tempat luar angkasa tersebut?

Dalam sebuah wawancara, Reeves membicarakan tentang ia yang mengakuisisi naskah Passangers pada tahun 2007 lalu. Dan rencananya ia akan memproduseri dan membintangi film tersebut. Namun sayang, karena satu dan lain hal rencana itu pun gagal.

Meski rambut sedikit gondrong namun Keanu Reeves tetap tampil rapi dengan menyisir rambutnya ke belakang. (Bintang/EPA)

"Aku pikir apa yang Chris Pratt dan Jennifer Lawrence lakukan sangat keren. Mereka adalah aktor dan aktris yang sangat hebat," ujarnya seperti yang dikutip dari CinemaBlend. Lebih dalam Reeves mengungkapkan kebahagiaannya karena cerita tersebut bisa dibawakan oleh orang-orang yang sangat berbakat.

Jadi, meskipun mimpunya untuk membintangi Passengers tak terwujud, ia mengaku terhibur dan senang dengan hasil akhir film tersebut. Ia pun mengaku tak mampu membayangkan bekerja sama dengan Jennifer Lawrence di tahun 2016. Jadi, keputusan Sony untuk memilih Chris Pratt merupakan hal yang tepat menurut Reeves.

Jennifer Lawrence dan Chris Pratt di film Passengers. foto: The Guardian

Meski kamu tak bisa melihat aksi Keanu Reeves di Passengers, namun aktor tersebut akan kembali menghibur di film John Wick: Chapter 2. Film itu akan rilis berbarengan dengan Fifty Shades Darker, yakni 10 Februari 2017 di bioskop Amerika.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading