Fimela.com, Jakarta Pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah tidak ingin larut dalam kesedihan. Caranya dengan menyibukkan diri menjalani aktivitas. Ditambah lagi, sikap polos sang anak, Thalia Putra Onsu, dinilai cukup ampuh mengobati rasa rindu mereka pada sosok ayah tercinta.
"Kalau kita lagi sedih dia yang kayak puk puk, nepuk-nepuk pundak kita gitu. Kadang kontak batin anak dan orangtua kuat. Kalau kita lagi diam dan ingat papah, dia tiba-tiba tarik kita ajak ngedance," ujar Sarwendah, di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (2/2/2017).
Advertisement
BACA JUGA
Dikatakan Sarwendah, kondisi Thalia jauh lebih baik ketimbang kemarin. Pasalnya, Thalia sempat menangis mendapati kakeknya pergi selama-lamanya.
"Dia kalau ditanya, opa mana? Opa bobo. Hari ini sih dia nggak rungsing. Bangun tidur paling cari ayahnya. Dipeluk terus tidur lagi. Kalau kemarin kan sempat down pas papah nggak ada," jelas Sarwendah.
Banyak kenangan indah yang dilalui Sarwendah dengan ayah Ruben Onsu. Salah satunya pohon pisang yang ditanam almarhum, karena Thalia sangat suka dengan pisang.
"Kalau sudah mau panen pasti bilang sebentar lagi ke Jakarta dan dibawa. Karena Thalia dan mama kan suka pisang. Tapi kalau di depan anak kita selalu berusaha terlihat tegar," ucap Sarwendah.