Fimela.com, Jakarta Setelah sang ayah, Johanes Abraham Onsu meninggal dunia, otomatis Ruben Onsu menjadi yang tertua dalam keluarganya. Tak heran ketika sebelum meninggal, ayahnya meninggalkan wasiat kepada presenter kondang tersebut.
"Saya cuma disuruh jadi ayah untuk adik-adik saya, harus bisa jaga amanah," kata Ruben Onsu di TPU Pondok Ranggon, kawasan Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (1/2).
Advertisement
BACA JUGA
Menjadi orangtua bukan hal yang mudah dilakukan oleh seseorang. Begitulah yang dirasakan oleh Ruben Onsu. Makanya kala mendapatkan wasiat agar menjadi seseorang yang menaungi adiknya, jebolan Lenong Bocah tersebut merasa mendapatkan tugas berat.
"Sampai sekarang masih tanya, apa bisa jadi orangtua untuk adik saya? Kok cepet banget papa kasih tugas ini tanpa dijelaskan harus seperti apa dan gimana? Saya masih gak tahu untuk berbuat apa," ujarnya.
Bagi Ruben, ayahnya merupakan sosok yang sangat hebat. Banyak hal positif yang selalu diberikan seperti nasehat dan kalimat motivasi. Beberapa nasehat itu telah menjadi modal Ruben dalam menjalani kehidupan.
"Papa orang yang hebat dan luar biasa. Sampai saat ini beliau ajarkan sabar, dengan senyum. Jangan balas apapun yang dilakukan orang. Nasihat itu yang saya ingat," tutur Ruben.
Begitu pula dengan teman-teman Ruben yang selalu merasa nyaman dengan ayahnya. "Kemarin malam pelepasan, kapasitas ruangan kan cuma 30 orang, tapi yang datang 150 orang. Itu saya terharu, banyak yang mendoakan dan sayang. Ketika papa pergi banyak yang antarkan," tukas Ruben Onsu.