Sukses

Entertainment

Disindir tentang Ahok, Ini Jawaban Maia Estianty

Fimela.com, Jakarta Maia Estianty merupakan salah satu pesohor yang pernah dicalonkan sebagai juru bicara tim pemenangan Ahok - Djarot dalam Pilkada DKI Jakarta 2017. Sayangnya, Maia mundur lantaran dilarang manajemen terjun ke politik.

Baru-baru ini, seorang netizen menuliskan sindiran dalam kolom komentar foto yang diunggah Maia di Instagram. "Ini yang kemarin dukung Ahok kayaknya udah nggak lagi. Alhamdulillah udah tobat ternyata," tulis pemilik akun @anggitrioledi.

 Maia Estianty menanggapi komentar netizen tentang Ahok. (Instagram/maiaestiantyreal)

Rupanya sindiran akun tersebut langsung mendapat respon tegas dari Maia. "Apakah bermasalah kalau saya punya teman banyak dari dunia pekerjaan apapun?" tulis Maia dengan akun Instagram @maiaestiantyreal.

"Kalau punya teman nggak salah, tapi kalo mendukung orang yang salah, itu baru salah," balasnya. Seolah geram, Maia kembali menyindir akun tersebut.  

"Hehe mudah-mudahan Anda adalah manusia tersuci yang pernah ada di IG saya. Yang tidak punya dosa sedikitpun, bahkan Nabi pun kalah suci dari Anda hehehe," tukas Maia.

Maia Estianty dan Ahok (Instagram/maiaestiantyreal)

Jawaban-jawaban Maia Estianty sontak mendapat dukungan dari banyak penggemarnya. "Kadang bunda org coment yg ga jelas itu cuman hanya ingin ditanggapin ma bunda," tulis fira_dm. "Bijak banget bunda @maiaestiantyreal" timpal yana_fn.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading