Fimela.com, Jakarta Ria Irawan sempat drop pada awal-awal menunaikan umrah. Terlebih usai Ria bertemu Irfan Hakim yang juga berada di tanah suci. Menurut Ria, kondisi itu merupakan efek dari kemoterapi yang dijalani sebelum umrah.
"Umrah pertama masih dikasih kursi roda. Kan aku mau jalan-jalan karena Mayky belum pernah, dan aku sempat muntah. Yang paling nggak enak tuh waktu habis ketemuan Irfan hakim, terus mulai sakit," ungkap Ria Irawan, di Swissbell hotel airport, Cengkareng, Tangerang, Jumat (13/1/2017).
Advertisement
BACA JUGA
Dikatakan Ria, efek dari kemoterapi biasanya dirasakan selama sepekan dari tindakan. Puncaknya saat Ria bertemu Irfan dan Nurul Arifin yang juga menunaikan umrah.
"Aku kalau efek kemo sudah selesai. Efek kemo akan hilang 7-10 hari. Di Instagram itu waktu aku sudah mulai nggak kuat di pinggir jalan. Dan efek kemo klimaksnya waktu ada Nurul Arifin dan irfan hakim," paparnya.
Bersyukur kondisi itu berangsur-angsur membaik. Ria Irawan pun bisa menunaikan ibadah umrah hingga tuntas. Bahkan bersama suami dan Julia Perez, Ria sempat bertolak ke Kairo untuk berlibur.