Fimela.com, Jakarta Drama Goblin menjadi drama yang paling ditunggu saat akhir pekan. Drama yang dibintangi Gong Yoo ini memiliki banyak pesona sehingga dicintai penggemar drama Korea. Goblin sendiri mengisahkan orang tokoh bernama Dokkaebi (Gong Yoo) yang ingin mengakhiri hidupnya yang abadi.
Untuk mengakhiri keimortalannya, Dokkaebi harus menikah dengan manusia. Hidup selamanya bukan berarti menyenangkan. Hal tersebut dikarenakan sang tokoh utama di sini pun ingin mengakhir keabadiannya. Satu-satunya yang bisa membantu adalah pengantin Goblin, Eun Tak (Kim Go Eun). Berikut Bintang.com rangkumkan 5 alasan kamu wajib nonton drama Goblin yang dibintangi Gong Yoo.
Advertisement
BACA JUGA
1. Gong Yoo
Siapa bisa menafikkan pesona Gong Yoo? Film Train to Busan yang dibintanginya meraih box office dan memecahkan rekor film Korea tahun ini. Meskipun sudah cukup tua, bahkan dipanggil Ajussi di drama ini, namun Gong Yoo mampu tampil imut. Bisa dibilang Gong Yo tampil sebagai Ajussi rasa Oppa.
2. Kim Go Eun
Di kalangan pecinta drama Kim Go Eun bsa dibilang pendatang baru. Sebelumnya Kim Go Eun memilih karir di film layar lebar. Drama pertamanya adalah Cheese in the Trap. Goblin adalah drama kedua yang dimainkannya. Urusan akting, Kim Go Eun tak perlu diragukan lagi.
Dalam waktu tiga tahun, Kim Go Eun sudah menyabet 10 piala penghargaan untuk kiprahnya di dunia seni peran. Sembilan penghargaan didapatkan Kim Go Eun berkat aktingnya di film A Muse. Bahkan ajang internasional seperti New York Asian Film Festival menobatkannya sebagai bintang Asia baru paling terkenal 2013.
3. Drama rasa layar lebar
Terdengar dramatis bukan? Tapi di kolom komentar streaming drama Goblin, pendapat seperti ini sangat banyak. Kualitas sinematografi dan CGI drama GOblin bisa dirasakan sama dengan film. Cobalah tonton episode 7, saat Eun tak terpental saat mencoba menarik pedang Goblin. Atau episode 8 saat Goblin mencoba menyelamatkan Eun Tak dari kecelakaan beruntun.
4. Kisah yang unik dan alur yang sulit ditebak
Memadukan waktu yang masa lalu, saat ini, dan masa depan, drama yang skenarionya ditulis oleh Kim Eun Sook ini sulit di tebak. Setiap episode seolah teka-teki yang membuat penonton penasaran.
5. Pemandangan yang Indah
Dari awal penayangannya, Goblin selalu memberika pemandangan yang indah dan memanjakan mata. Tempat tinggal Goblin, misalnya laksana kastil atau istana. Tak cuma di Korea, Goblin juga menyuguhkan lokasi syuting di Kanada.