Sukses

Entertainment

Terlihat Lemas, Ini Potret George Michael Sebelum Meninggal

Fimela.com, Jakarta George Michael meninggal dunia pada 25 Desember 2016, di kediamannya di Oxford, Inggris. Serangan jantung disebut sebagai penyebab kematian bintang pop di tahun 80-an ini.

Geroge Michael muncul disebuah restoran pada September 2016. (Foto: The Sun)

Melansir The Sun, manajer Michel mengatakan bahwa kematian pria 53 tahun terseut disebabkan karena serangan jantung. 

Sebelumnya pada September 2016 lalu, Michael sempat muncul disebuah restoran didekat rumahnya. Duduk menikmati udara malam, The Sun melaporkan bahwa dalam kesempatan itu Michael terlihat lelah saat berbincang dengan teman-temannya.

Geroge Michael muncul disebuah restoran pada September 2016. (Foto: The Sun)

Geroge Michael muncul disebuah restoran pada September 2016. (Foto: The Sun)

Sebelumnya, Michael dilaporkan sempat megalami radang paru-paru hingga membuatnya harus menunda konsernya pada 2011 lalu. Ia pun sempat tak sadarkan diri hingga dilakukan tindakan trscheotomy untuk membuka saluran udara yang akan memudahkannya untuk bernafas.

George Michael meninggal diusia 53 tahun. (AFP/Bintang.com)

Kini Geroge Michael pun telah tiada dan kepergiannya telah meyisakan kenangan dihati orang terdekat juga penggemarnya termasuk para selebriti. "Aku mendengar temanku George Michael meninggal. Dia adalah seoorang dengan talenta luar biasa. Saya sangat sedih," tulis Ellen DeGeneres di akun media sosialnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading