Fimela.com, Jakarta Nama aktor Dimas Anggara tampaknya sudah identik dengan film bertema drama romantis. Setelah sukses beradu mesra dengan Michelle Ziudith dalam film Magic Hour dan London Love Story, Dimas kini harus kembali menunjukkan sisi romantisnya dalam film Promise.
Jika di dua film sebelumnya Dimas Anggara sukses membuat para remaja baper dengan chemistry dengan Michelle Ziudith, dalam film Promise Dimas Anggara harus beradu peran dengan aktris pendatang baru, Amanda Rawles. Tak ayal, hal tersebut membuat Dimas merasa terbebani karena harus menjalin chemistry baru dengan sosok Amanda.
Advertisement
BACA JUGA
Tak hanya itu, Dimas Anggara pun mengaku tak mengetahui siapa yang akan menjadi lawan mainnya dalam film Promise. Kendati demikian, dirinya mengaku suka dengan kisah yang ditawarkan.
"Beban sih ada, karena pas pertama kali dikasih tahu jujur dari saya pribadi nggak tau lawan main siapa, tapi saya suka ceritanya, saya suka mereka ngemas jangka waktu yang lama dengan cara yang menarik, jadi saya punya gambaran sendiri," ungkap Dimas Anggara saat ditemui di Bintaro Plaza, Tangerang Selatan, Sabtu (24/12/2016).
Selain Dimas Anggara, film Promise sendiri dibintangi oleh sejumlah artis lain. Film produksi Screenplay ini turut dimeriahkan oleh Amanda Rawless, Boy William, Mikha Tambayong, Mawar De Jongs. Rencananya, film Promise akan dirilis secara serentak mulai tanggal 5 Januari 2017 di seluruh bioskop Indonesia.