Sukses

Entertainment

Disebut Sebagai Wanita Panggilan, Ini Tanggapan Ariel Tatum

Fimela.com, Jakarta Memiliki akun media sosial mempunyai kekurangan dan kelebihan. Bagi seorang selebriti, mereka bisa berkomunikasi dengan para penggemarnya. Akan tetapi mereka juga mendapatkan hujatan dari para haters. Hal itu yang saat ini dialami oleh Ariel Tatum.

Awalnya gadis cantik kelahiran 8 November 1996 itu mengunggah foto Steffi Zamora saat masih kecil. Rupanya pada 15 Desember lalu, Steffi berulang tahun yang ke-16.

Ariel Tatum mendapatkan komentar pedas dari haters. (via instagram.com/arieltatum)

"Selamanya kamu sekecil ini di mata aku. Kamu. Perempuan yang entah dari mana muncul tiba-tiba di hidup aku, dan bikin aku bener-bener tau gimana rasanya punya adik perempuan. Capek! Nderedek! Kamu yang punya masalah aku yang pusing! Kamu yang harusnya stress aku yang nangis HAHAHAHA! Kamu jauh banget.. Aku rindu.. Happy 16th Birthday, Tepiku," tulis Ariel Tatum sebagai keterangan foto.

Akan tetapi ucapan selamat ulang tahun ini dinodai dengan komentar pedas dari seorang haters. Ia menyebut Ariel Tatum sebagai wanita panggilan.

Ariel Tatum. (Adrian Putra/Bintang.com)

"Eh p*la*ur," kata akun itskarmababyyy. Komentar pedas itu pun mendapatkan tanggapan dari Ariel Tatum. "May God bless your heart," ujar Ariel.

Tak ayal tanggapan Ariel Tatum ini mendapatkan berbagai komentar dari para netizen. Sebagian besar mereka memuji sikap dewasanya. "suka banget sama balesan kamu. selalu positif meskipun kamu dijahati," kata akun arieltatum_addict.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading