Fimela.com, Jakarta Menjalani proses syuting selama beberapa hari di daerah langsung di daerah konflik, Rio Dewanto mengatakan hal tersebut merupakan sesuatu yang baru. Meski sempat khawatir, namun dikatakan suami Atiqah Hasiholan tersebut, ia merasakan suasana kekeluargaan yang sangat kental selama tinggal di barak tentara RI di Lebanon.
"Banyak sih, karena saya belum pernah datang ke daerah konflik, pas disana saya tinggal di barak sama teman-teman. Mendengar cerita mereka, saya sering lihat mereka kayak makan bareng dan main bareng, saya jadi banyak teman dan membuat saya tau kegiatan mereka," Kata Rio seusai menyaksikan film I Leave My Heart In Lebanon di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan (15/12 /2016).
Advertisement
BACA JUGA
Dalam film I Leave My Heart In Lebanon, Rio sendiri menjadi pemeran utama yang memimpin pasukan perdamaian di Lebanon. Selain Rio, beberapa nama lain yang turut bermain seperti Revalina S. Temat dan Yama Carlos, dan Boris Bokir. Menurut Rio, berperan sebagai prajurit berpangkat Kapten merupakan pengalaman baru yang memberikan banyak pelajaran bagi karir beraktingnya.
"Saya rasa kata bangga pun tak bisa menggambarkan saya bisa berada di film ini, film yang mengangkat tema ini kan belum banyak di Indonesia, perjuangan mereka sangat luar biasa terutama keluarga dan anak anaknya ketiga ditinggal," kata Rio Dewanto dalam kesempatan yang sama.
Mengambil latar belakang perjuangan pasukan TNI yang terjun ke daerah konflik di Timur Tengah, film I Leave My Heart In Lebanon secara resmi mulai ditayangkan pada 15 Desember 2016. Penayangan dilm tersebut juga dijadikan sebagai kado dari HUT TNI Angkatan Darat pada tanggal yang sama. Selain Rio Dewanto, film tersebut juga turut diperankan oleh Yama Carlos, Boris Bokir dan Revalina S. Temat.