Sukses

Entertainment

Diperiksa Polisi, Nikita Mirzani Kenalkan Pacar Baru

Fimela.com, Jakarta Nikita Mirzani menjalani proses pelengkapan BAP terkait laporan pencemaran nama baik yang dilakukan Julia Perez yang menuduhnya ikut serta dalam pengeroyokan asisten Jupe bernama Lucky. Dua jam menjalani proses pemeriksaan, Nikita Mirzani mendapat 12 pertanyaan dari tim penyidik Polres Metro Jakarta Selatan.

"Ditanya biasa, BAP biasa. 12 pertanyaan," ungkap Nikita Mirzani saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (5/12/2016).

Julia Perez. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Namun, saat ditanya mengenai proses hukum Jupe yang tetap dilanjutkan meski terlapor sudah meminta maaf, Niki lebih banyak tutup komentar. Bahkan, ketimbang membicarakan Jupe, ia lebih tertarik membahas kekasih barunya yang lagi-lagi berkewarganegaraan asing.

"Ah mending lu pada tanya soal pacar bule gue daripada soal beginian (kasusnya dengan Jupe)," tambahnya.

Nikita Mirzani. (Bambang E. Ros/Bintang.com)

Memang, beberapa waktu lalu, Nikita Mirzani kedapatan mengabadikan adegan ciumannya dengan seorang pria bule saat berada di Hongkong. Menanggap hal tersebut, Niki menjawab jika pria yang ia cium adalah kekasih barunya berkebangsaan Perancis.

"Ciuman? biasa aja. Kan janda jadi bisa ciuman sama siapa aja. Itu pacar. Kenalnya belum lama, awal di Hongkong. Umurnya sama. Bukan laki orang yang penting. Namanya susah orang Perancis, panggilannya baby," terang Nikita Mirzani.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading