Sukses

Entertainment

Diperankan Amy Schumer, Ini Kisah Film Terbaru Barbie

Fimela.com, Jakarta Amy Schumer akan menjadi tokoh utama yang hidup di Barbieland. Dirinya dikisahkan tinggal di rumah Barbie dengan berbagai macam karakter Barbie yang telah diperkenalkan sedari dulu. Namun sayang Schumer sama sekali tak ideal dengan dunia ideal tersebut.

Karakter yang diperankan oleh Schumer sepertinya akan berpetualang ke dunia nyata. Film ini akan mengajarkan penonton bagaimana seseorang harus menerima ketidaksempurnaan diri mereka sendiri.

Amy Schumer (Foto: Thedailybeast.com)

Film-film Barbie sendiri sebelumnya mengajarkan penonton bahwa para perempuan bisa meraih mereka jika berusaha sebaik-baiknya. Kendati demikian, banyak pula yang merasa bahwa tokoh ini sangat tidak realistis karena menciptakan karakter tubuh ideal untuk para wanita.

Membintangi film terbaru Barbie, Amy Schumer pun menuai kritik pedas. Banyak yang mengatakan bahwa tubuhnya yang gemuk sangat tidak cocok memerankan tokoh tersebut.

Film animasi Barbie. Foto: via id.fanpop.com

Sebelum memerankan Barbie, perempuan kelahiran 1 Juni 1981 ini pun pernah bermain di film Trainwreck. Ia pun berprofesi sebagai stand-up komedian.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading