Sukses

Entertainment

5 Grand Finalis Asiknya Jadi Bintang, Siapa Saja?

Fimela.com, Jakarta Vidio.com memang selalu hadir dengan ide-ide luar biasa dan memberi kesempatan banyak orang untuk berkarya. Setelah kesuksesan Vidio.com Music Battle, kini Asiknya Jadi Bintang pun juga mendapat perhatian besar dari publik.

Kompetisi ini telah diselenggarakan sejak 21 September 2016 lalu. Kini, setelah melalui berbagai macam proses akhirnya acara ini hampir tiba di penghujung acara.

Cakra Khan slah satu juri Asiknya Jadi Bintang (Adrian Putra/Bintang.com)

Grand final akan dilaksanakan pada 23 November 2016 secara live streaming di Vidio pada pukul 19.00 – 20.30 WIB. Kompetisi ini menghadirkan 3 juri dari kalangan musisi Indonesia, yaitu Cakra Khan, Jenita Janet dan Bagus (NETRAL).

Untuk grand final nanti, lima finalis telah ditetapkan lolos. Dari 1400 video yang terdaftar, yang kemudian dikurasi hingga 50, kelima orang telah ditetapkan sebagai yang terbaik.

Bagus Netral, salah satu juri di Asiknya Jadi Bintang (flickr.com)

Adapun nama-nama yang dimaksud adalah Candra (Surabaya), Edo & Alma (Jakarta), Jaka (Medan), Sartika (Jakarta), dan Audry & Cipta (Medan). Menurut Gagan Gandara, selaku Head of Operations Vidio, kelimanya menjalani karantina sebelum menuju final.

"Kelima peserta ini nantinya akan mengikuti karantina dan diberikan pelatihan sebelum menuju ke acara grand final pada 23 November 2016 mendatang, di mana pelatihan langsung diberikan oleh ketiga juri. Selamat kepada para finalis 5 besar Asiknya Jadi Bintang. Semoga bisa memberikan penampilan yang terbaik pada malam final nanti," ucap Gagan Gandara, selaku Head of Operations Vidio.com. Grand final sendiri dapat disaksikan secara live streaming di bawah ini!

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading