Sukses

Entertainment

Celine Evangelista Jawab Isu Hamil dan Video Ranjang Stefan

Fimela.com, Jakarta Isu hamil menyeruak dari Celine Evangelista. Seperti diketahui, beberapa waktu lalu sebuah akun Instagram menyebut bahwa Celine mendatangi dokter kandungan di rumah sakit kenamaan di Jakarta Selatan. Bukan omong kosong karena akun ini menyertakan bukti video.

Disusul dengan beredarnya foto Celine Evangelista yang terlihat lebih gemuk jika dibandingkan dengan beberapa foto sebelumnya. Beberapa waktu lalu, isu kehamilan Celine memang sempat ramai dan kembali tenggelam.

Celine Evangelista dan Stefan William. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Tentang kehamilan, Celine menjawab santai. Ia justru tidak takut dan berharap bisa memiliki anak dari Stefan William. Pemeran film Kutukan Suster Ngesot ini malah menginginkan agar bisa hamil dengan cepat.

"Hahahha, maunya sih juga gitu biar cepet hahaha tapi belum dikasih. Nanti abis nikah mudah-mudahan nggak lama ya," kata Celine Evangelista saat dihubungi wartawan melalui sambungan telepon (2/11).

Isu pun berlanjut dengan sebuah bukti video bahwa keduanya pernah tidur seranjang. Mereka disebut telah melakukan kumpul kebo karena belum pernah menikah. Namun, menurut Celine, itu bukan di kamar pribadi.

Celine Evangelista dan Stefan William (Instagram/@celine_evangelista)

"Oh video itu kan live streaming si Stefan. Baru pulang dari Manado langsung ke lokasi syuting. Kecapekan saya tidur di basecamp-nya di lokasi syuting. Ada banyak orang itu, cuma yang kelihatan berdua aja," tukas Celine.

Sekadar diketahui, usai putus asmara dari Natasha Wilona, Stefan William kemudian menjalin cinta dengan Celine Evangelista yang berusia satu tahun lebih tua darinya. Sempat menyembunyikan asmaranya, pada kenyataannya mereka resmi pacaran sejak Mei 2016.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading