Fimela.com, Jakarta Ryu Jun Yeol menganggapi kritik yang menyebut dirinya adalah seorang dengan paras yang jelek. Tanpa emosi, Jun Yeol justu membanggakan betuk fisik yang dimilikinya.
Melansir Soompi, Ryu Jun Yeol mengatakan bahwa dirinya tidak merasa buruk dan marah setelah disebut jelek. "Itu tidak membuat saya merasa buruk sama sekali karena saya mencintai penampilan fisik saya," katanya.
Advertisement
BACA JUGA
Ia pun mengakui bahwa penampilan fisiknya memang tidak tampan atau sangat enak dilihat, baginya hal tersebut adalah biasa dan umum dirasakan banyak orang. "Saya tidak memiliki keraguan dengan penampilan saya," ucapnya.
Lebih lanjut ia pun mengatakan bahwa ia senang dengan panggilannya dalam Infinity Challenge, yang menyebut langsung namanya "Meet My Ugly Friend'.
Respon yang ditunjukkannya atas kritik yang menyebut dirinya jelek pun telah dipikirkannya matang-matang. "Ketika saya mengkhawatirkan hal tersebut, itu akan memberikan efek buruk," katanya.
"Wajah seseorang tentu penting dan bagus jika Anda tampan. Namun ada hal lain seperti sesuatu yang keluar dari karakter seseorang. Hanya karena aku ingin penampilan saya berbeda tidak berati itu akan berubah," kata Ryu Jun Yeol.