Fimela.com, Jakarta Inul Daratista terpaksa harus diopname sejak dirinya dilarikan ke rumah sakit pada Minggu (23/10) kemarin. Inul akhirnya menyerah setelah menahan sakit karena infeksi saluran kemih saat tengah mengisi acara di Indosiar.
Kabar tersebut disampaikan pelantun Goyang Inul ini melalui akun Instagram pribadinya. Ia mengunggah beberapa potret dan video terbaring lemah di rumah sakit.
Advertisement
BACA JUGA
Infeksi saluran kemih yang dideritanya tidak lain karena kurang minum dan menahan pipis. Inul pun menuliskan curahan hati tentang infeksi tersebut di kolom keterangan Instagram.
"Acara belum kelar melarikan diri ke RSPI nggak kuat nahan dari sore. Jadi wanita sok kuat akhirnya tepar juga buat para wanita jangan lupa banyak minum. Saya biasa 2 liter sehari tapi beberapa hari ini kurang minum dan suka nahan pipis jadi kena infeksi saluran kemih sakitnya masya Allah," tulis Inul di caption.
Bahkan, infeksi membuat pipisnya mengeluarkan darah sehingga dokter segera mengambil tindakan. Hal itu seperti yang disampaikan Inul di video singkat di Instagram.
"Jangan lupa kalian jaga kesehatan, buat ibu-ibu, buat para wanita jangan lupa banyak minum terus jangan lupa juga makan yang teratur, jangan nahan pipis kayak saya ya, jadi sakit, pipisnya berdarah. Ok semua terima kasih doain aku sembuh ya," tambah Inul Daratista.
Dari sederet potret dan video yang dibagikan Inul, tidak tampak dirinya ditemani oleh sang suami, Adam Suseno. Meski begitu, dalam postingan terbarunya, Inul masih tampak lemah dan tetap mengajak pengikut di Instagram untuk menyaksikan ajang kompetisi Dangdut Academy Asia yang tengah berlangsung di Indosiar.
"Selamat sore semua, saya masih banyak istirahat tapi buat anda semua yang nyantai di rumah, silahkan nonton Dangdut Academy Asia, kayaknya seru deh saya juga lagi nonton ditemani sama orang-orang terkasih," jelasnya.
Selain itu, tidak lupa Inul Daratista menghimbau untuk tetap menjaga kesehatan. "Jaga kesehatan semua ya, saya udah mulai seger habis disuntik antibiotik banyak banget dosisnya," tambahnya.