Fimela.com, Jakarta Sebuah penggalan kisah pertemuan Kiswinar remaja saat bertemu dengan Mario Teguh untuk meminta uang kuliah terungkap. Saat itu Kiswinar yang baru berusia 17 tahun menemui Mario Teguh di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Pusat. Pertemuan pertama itu hasil prakarsa paman Kiswinar.
Pertemuan tersebut, menurut Kiswinar sebenarnya memang diharapkannya lantaran sudah beberapa tahun ia tidak bertemu dengan Mario Teguh. Sebelumnya saat Kiswinar berusia 12 tahun, Mario Teguh tiba-tiba datang ke sekolah dan memberikan mainan mobil remote control.
Advertisement
BACA JUGA
"Kaget waktu itu karena selama beberapa tahun menghilang terus muncul lagi. Papa kasih mainan mobil remote control, senang banget," kenang Kiswinar saat berbincang dengan Bintang.com belum lama ini.
Pertemuan selanjutnya terjadi saat Kiswinar berusia 17 tahun. Atas prakarsa pamannya, ia dipertemukan kembali dengan Mario Teguh di Kelapa Gading, Jakarta Pusat. Kiswinar tentu saja melepas kerinduan kepada Mario Teguh.
"Pertemuan pertama itu ketemu, ada istri Mario Teguh (Linna Teguh). Boro-boro dikasih uang ongkos, malah dikasih kata-kata motivasi," ujar Ferry Amahorseya saat berbincang dengan Bintang.com, Selasa (11/10/2016).
Padahal waktu itu Mario Teguh menunjukkan perangkat laptop terbaru yang belum dijual di Indonesia.
"Keren banget dan ada rasa kebanggaan, papa hebat," kenang Kiswinar.
Tidak selang beberapa lama, pertemuan kedua pun berlangsung. Saat itu Kiswinar sudah memiliki nomor telepon Mario Teguh. Kiswinar mengungkapkan, ia meminta bertemu dengan Mario Teguh. Kiswinar pun datang seorang diri, sementara Mario Teguh datang bersama Linna Teguh, istrinya.
"Jadi waktu itu Kiswinar meminta biaya kuliah tapi bukannya dibiayi kuliah, malah dikasih kata-kata motivasi," ujar Ferry Amahorseya, kuasa hukum Kiswinar.
Di tempat dan waktu berbeda, Kiswinar juga menjelaskan, permintaannya untuk dibiayai kuliahnya tidak diindahkan Mario Teguh.
"Yang dibahas enggak ada relevansinya dalam pertemuan itu, malah isinya jelekin mama," ujar Kiswinar.
Namun Kiswinar mengakui, saat itu Mario Teguh membelikannya kaca mata lantaran Kiswinar mengeluhkan matanya sudah mulai tidak bisa melihat dengan jelas.
"Saat itu sama sekali tidak ada pembahasan 'kamu tahu siapa ayah kamu' bohong itu. Saya berani sumpah kalau itu bohong," ujar Kiswinar.
Seperti ramai diberitakan Mario Teguh sudah mengajukan Tes DNA ke pihak DVI Mabes Polri. Surat permohonan untuk tes DNA agar polemik status Mario Teguh dan Kiswinar tersebut tuntas juga sudah dikirimkan ke pihak berwenang dan juga diberitahukan ke pihak Pengacara Kiswinar serta Ariyani.