Sukses

Entertainment

Main di Pinky Promise, Ringgo Jadi Lebih Protektif pada Bjorka

Fimela.com, Jakarta Miliki peran dalam Pinky Promise membuat Ringgo Agus Rahman menjadi lebih protektif terhadap keluarga terutama anaknya. Menurut aktor berusia 34 tahun ini, ia menjadi lebih sadar tentang pentingnya kesehatan keluarga.

Dalam sebuah wawancara yang dilakukan, ia pun telah melakukan berbagai research tentang kanker payudara. Ya, bukan hanya perempuan, tapi sebagai laki-laki dirinya pun punya potensi untuk terkena kanker payudara. Mengetahui hal tersebut, Ringgo pun ingin menjaga kesehatan keluarga lebih dari sebelumnya.

Ringgo Agus Rahman dan Bjorka Peter Morscheck (Foto: Instagram)

"Gue jadi mikir gimana keluarga gue baik-baik aja. Maksudnya sampai Bjorka besar, gue yang nantinya sudah tua pun masih pingin maun sama dia. Masih mau olahraga bareng. Gue mau menghindari saat anak gue udah SMA nanti, guenya menjadi orang yang lemah," ujar pria kelahiran Bandung ini di kantor Bintang.com, Gondangdia, Menteng (7/10).

Sebelumnya Ringgo mengatakan bahwa tantenya miliki riwayat kanker payudara. Maka dirinya pun mungkin bisa juga terkena penyakit tersebut. Pendeteksian dini pun menjadi hal yang krusial jika membicarakan tentang penyakit. Sementara itu, ia pun berharap bahwa film yang ia mainkan bisa membuat masyarakat untuk memeriksakan diri ke dokter.

Pinky Promise sendiri adalah sebuah film menceritakan tentang 5 perempuan dari latar belakang yang berbeda, berjuang melawan penyakit kanker Payudara. Punya latar belakang penyakit yang berbeda, mereka pun menjadi sahabat yang selalu ada untuk menyemangati satu sama lain. Pinky Promise akan hadir di bioskop kesayangan kamu pada 13 Oktober 2016.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading